Seri ini bercerita tentang seorang pemuda bernama Deni yang tiba-tiba muncul dan mengaku sebagai pewaris tahta dari perusahaan bernama Rain Corporation. Banyak yang tidak percaya padanya karena semua orang sudah tahu bahwa seluruh keluarga Ren telah meninggal dalam kecelakaan pesawat 15 tahun yang lalu. Jadi, bagaimana caranya agar Deni bisa membuktikan perkataannya?
Seri ini dibuka dengan memperlihatkan seorang pemuda berpenampilan kumuh yang masuk ke dalam perusahaan bernama Ren Corporation. Di hadapan resepsionis, ia mengatakan ingin bertemu dengan Harold Meachum dan mengaku sebagai pewaris tahta perusahaan tersebut. Tentu saja, resepsionis tidak mempercayai perkataan pemuda itu dan memanggil para petugas keamanan untuk mengusirnya. Namun, pemuda yang mengaku bernama Deni Run itu kesal dan memaksa masuk dengan menggunakan teknik bela diri kungfu.
Akhirnya, ia sampai di ruangan petinggi perusahaan yang saat ini diduduki oleh kakak beradik bernama Ward dan Joy. Deni langsung mengenali mereka dan mengatakan bahwa ia adalah Denny Ren, putra tunggal dari pasangan Wendleren dan Heteron. Joy yang mendengar hal itu, tentu saja tidak percaya pada perkataan Deni. Pasalnya, seluruh anggota keluarga Ren, termasuk Deni, dikabarkan telah meninggal dunia dalam kecelakaan pesawat menuju Himalaya 15 tahun yang lalu.
Keesokan harinya, Deni yang tidak mengenal siapapun terlihat berada di taman kota sambil melatih jurus kungfu. Di sanalah, ia bertemu dengan seorang wanita bernama Colland Wings yang sedang menempel brosur tentang usaha beladiri yang sedang ia jalankan. Deni yang tertarik, meminta pekerjaan pada Colland karena ia merasa mampu melatih anak-anak dengan jurus-jurus kungfu yang ia kuasai. Namun, Colland malah tidak yakin dan merasa risih dengan kehadiran Deni.